Tribratanewssabang – Sambut Pilkada Serentak 2024, Kapolres Sabang AKBP Erwan, SH, MH, bersama jajaran Polres Sabang, turut menghadiri acara Doa dan Zikir Bersama yang digelar di Masjid Agung Babussalam, Jl.Teungku Chik Ditiro, Gp.Kuta Ateuh Kec.Sukakarya Kota Sabang, Acara ini bertujuan untuk memohon keberkahan dan menciptakan suasana damai menjelang pelaksanaan Pilkada di Kota Sabang yang akan berlangsung pada 27 November 2024, Selasa (26/11/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Kip Kota Sabang menyampaikan sambutan yang menekankan pentingnya menjaga Kota Sabang agar tetap menjadi contoh bagi daerah lain dalam melaksanakan demokrasi dengan tertib dan beretika. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pasangan calon, untuk menjaga kedamaian selama Pilkada dan tidak membiarkan perbedaan dalam memilih pemimpin merusak kerukunan antar warga. “Perbedaan adalah fitrah dan sunatullah, namun pemimpin yang terpilih nantinya adalah pilihan Allah SWT,” ujarnya.
Ketua Kip juga menambahkan bahwa Pilkada harus dijadikan sebagai ajang untuk menunjukkan kedewasaan dalam berdemokrasi, bukan untuk saling menghujat atau mencaci. “Pilkada adalah kesempatan untuk membangun dan mengingatkan kita untuk tetap bersatu, meskipun ada perbedaan,” tegasnya.
Acara ini dihadiri oleh Pj. Walikota Sabang yang diwakili oleh Pj. Sekda Kota Sabang, Irfani S.Sos., M.M, Dandim 0112/Sabang Letkol Kav. Edi Purwanto, S.I.P, Forkopimda Kota Sabang, Pejabat Utama (PJU) Polres Sabang, serta personel jajaran Polres Sabang.
Pada kesempatan yang sama, Ustadz H. Masrul Aidi, Lc., MA, memberikan tausiah yang mengingatkan pentingnya menjaga kedamaian, tidak hanya selama Pilkada, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari. “Pilkada adalah sarana kita mengekspresikan hak demokrasi, namun kita semua tahu bahwa dalam setiap proses politik, bisa muncul perbedaan pendapat dan pilihan. Oleh karena itu, kita harus menjaga kedamaian dan persatuan,” ujarnya.
Ustadz Masrul juga mengutip sabda Rasulullah SAW, “Tidak ada iman pada orang yang tidak mencintai saudaranya seperti mencintai dirinya sendiri” (HR. Bukhari dan Muslim), dan mengajak seluruh umat untuk selalu menjaga ukhuwah dan persatuan, serta memilih dengan hati yang damai, adil, dan bijaksana.
Kapolres Sabang, AKBP Erwan, SH, MH, menekankan bahwa Polres Sabang akan terus berkomitmen untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif pada Pilkada 2024. dan mengimbau seluruh masyarakat Kota Sabang untuk menjaga kerukunan dan persatuan, serta tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan.
Acara Doa dan Zikir Bersama ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz H. Masrul Aidi, dengan harapan agar Pilkada 2024 di Kota Sabang berjalan dengan lancar, damai, dan penuh berkah.