Tribratanewssabang – Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Kapolres Sabang, AKBP Erwan SH, MH, bersama jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Sabang, turut serta dalam acara peringatan yang digelar di Masjid Jamik Syuhada, Gp.Balohan Kec.Sukajaya Kota Sabang, Sabtu (23/11/2024).
Acara dimulai dengan berbagai kegiatan keagamaan dan diakhiri dengan pelaksanaan shalat Dzuhur berjamaah, di mana Kapolres sabang AKBP Erwan, menjadi imam, Shalat berjamaah tersebut diikuti oleh PJU Polres Sabang, tokoh masyarakat, serta warga Gp.Balohan yang hadir untuk bersama-sama menghayati makna peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu (23/11/2024).
Kapolres Sabang AKBP Erwan, menyampaikan pentingnya nilai-nilai keteladanan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, baik di bidang keagamaan maupun sosial. “Peringatan Maulid Nabi ini adalah momen untuk meningkatkan rasa persaudaraan, memperkuat tali silaturahmi antar umat, dan menjalankan ajaran Islam yang penuh kedamaian serta kasih sayang,” ujarnya.
Sementara itu, Imam Masjid Jamik Syuhada, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi kehadiran Kapolres dan jajaran Polres Sabang. Ia berharap, dengan keterlibatan Polres dalam kegiatan keagamaan, dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menjaga kondusivitas di Kota Sabang.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jamik Syuhada ini juga dimeriahkan dengan tausiyah dari tokoh agama setempat yang mengingatkan tentang pentingnya akhlak mulia dan pengamalan ajaran Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Acara ini menjadi bukti nyata sinergi antara Polres Sabang dengan masyarakat dalam menciptakan suasana yang aman, damai, dan penuh kebersamaan di Kota Sabang.