Tribratanewssabang – Dalam rangka persiapan Pilkada 2024 dan percepatan program 100 hari Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Kapolres Sabang AKBP Erwan, SH, MH, bersama PJ. Walikota Sabang Andri Nourman, AP, M.Si, melakukan kunjungan ke Sekretariat Komisi Independen Pemilihan (KIP) di Jl. Yossudarso, Gp.Cot Ba’u, Kec.Sukajaya Kota Sabang, Kamis (31/10/2024).
Kunjungan ini turut dihadiri oleh Dandim 0112/Sabang, Letkol Kav Edi Purwanto, S.I.P, Kabagops Polres Sabang Kompol Ridwan SE, MSi, komisioner KIP dan Panwaslih Kota Sabang, serta sejumlah pejabat dan personel terkait, yang bertujuan untuk mengecek kesiapan logistik Pilkada, termasuk surat suara, guna memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilihan kepala daerah serentak 2024.
Dalam kesempatan ini, Kapolres Sabang AKBP Erwan, menyatakan pentingnya kolaborasi antara aparat keamanan dan penyelenggara pemilu demi terciptanya pemilu yang aman dan transparan, “Kami berkomitmen untuk mendukung KIP dalam menjaga integritas dan keamanan proses pemilu, serta memastikan bahwa semua logistik tersedia dan dalam kondisi baik,” ujar AKBP Erwan.
PJ. Walikota Sabang Andri Nourman menambahkan bahwa sinergi antara semua pihak sangat diperlukan untuk suksesnya penyelenggaraan Pilkada, serta dalam mewujudkan harapan masyarakat akan pemimpin yang amanah.
Dengan kunjungan ini, diharapkan semua persiapan menuju Pilkada 2024 dapat berjalan sesuai rencana dan menghasilkan pemilu yang demokratis serta beri ntegritas.