Tribratanewssabang – Bhabinkamtibmas Polsek Sukakarya dari Polres Sabang, Bripka Riza Ramadany, menghadiri acara pelatihan teknik sambung pucuk tanaman (Grafting) yang diselenggarakan di Aula Kec. Gp. Aneuk Laoet Jr. Putroe Ijoe, Kec.Sukakarya, Kota Sabang. Acara tersebut merupakan bagian dari program ketahanan pangan di wilayah Gp. Aneuk Laoet, Kamis (11/07/2024).
Bripka Riza Ramadany turut memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dalam bercocok tanam, khususnya teknik sambung pucuk tanaman. Acara tersebut dihadiri juga oleh Pj. Geuchik Gp. Aneuk Laoet, Muzakir S.P. (Sekretaris Desa), Sekdes Gp. Aneuk Laoet, Tuha Peut Gp. Aneuk Laoet, Babinsa Gp. Aneuk Laoet, serta masyarakat setempat.
Bripka Riza menekankan pentingnya kolaborasi antara kepolisian, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mendukung program-program yang dapat meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan pangan di tingkat lokal.
Acara pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Gp. Aneuk Laoet dalam meningkatkan produksi pertanian serta kemandirian pangan di wilayah mereka.