Tribratanewssabang – Dalam upaya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Sabang, personel Satuan Samapta Polres Sabang melaksanakan Patroli Dialogis. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari strategi pencegahan tindak kriminal dan gangguan keamanan lainnya, Selasa (02/07/2024).
Patroli Dialogis ini dilakukan dengan tujuan untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat serta membangun komunikasi yang baik antara polisi dan warga. Melalui pendekatan ini, diharapkan masyarakat lebih mudah untuk berpartisipasi dalam upaya menjaga keamanan lingkungan sekitar.
Kegiatan yang dilaksanakan ini berfokus pada wilayah-wilayah yang dianggap rawan akan kejahatan, dengan tujuan utama untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah terjadinya tindak kriminalitas. Patroli Dialogis ini juga menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan keluh kesah serta informasi yang berguna bagi peningkatan keamanan bersama.
Kasat Samapta Polres sabang AKP Sabrani, menyatakan bahwa kehadiran Satuan Samapta Polres Sabang dalam melaksanakan Patroli Dialogis merupakan bukti komitmen Polri dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Sabang.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar. Kerja sama antara Polri dan masyarakat sangatlah penting dalam menciptakan rasa aman bersama,” ujar AKP Sabrani.
Dalam pelaksanaannya, Patroli Dialogis ini juga memberikan penyuluhan-penyuluhan tentang pencegahan tindak kriminal, baik itu pencurian, narkoba, maupun tindak kejahatan lainnya yang meresahkan masyarakat.