Tribratanewssabang – Bhabinkamtibmas (Bhabinkarwibmas) GP. Kuta Barat, Bripka Bambang Sutarno, aktif mendukung program ketahanan pangan di wilayahnya. Dalam sebuah upaya nyata untuk memperkuat program tersebut, Bripka Bambang Sutarno bersama kelompok ketahanan pangan setempat melakukan serangkaian kegiatan di GP. Kuta Barat, Kecamatan Suka Karya, Kota Sabang, Senin ( 18/09/2023 ).
Salah satu momen penting dari kegiatan ini adalah penyerahan tandon air kepada warga setempat. Tandon air ini merupakan salah satu aspek krusial dalam mendukung ketahanan pangan dan pasokan air bersih bagi masyarakat. Dalam acara penyerahan yang dihadiri oleh warga dan anggota kelompok ketahanan pangan.
Program ketahanan pangan di GP. Kuta Barat terus berkembang, mencakup berbagai inisiatif seperti pengembangan pertanian lokal, peningkatan akses terhadap sumber daya pangan, dan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan pertanian. Bripka Bambang Sutarno berperan dalam mendampingi dan memberikan bimbingan kepada kelompok ketahanan pangan, membantu mereka mencapai tujuan ini.
Kegiatan ini mencerminkan komitmen Polri, khususnya Bhabinkamtibmas, untuk berada di tengah-tengah masyarakat dan mendukung upaya pemberdayaan dalam berbagai sektor, termasuk ketahanan pangan.