Semarakkan Hari Polwan Ke 75 dan HKGB Ke 71, Kapolres Sabang Hadiri Bazar UMKM Polres Sabang

Tribratanewssabang – Polres Sabang menggelar Bazar Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Polwan Republik Indonesia ke-75 dan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-71 Tahun 2023.

Turut menyemarakkan momen tersebut Kapolres Sabang AKBP Erwan SH,MH, bersama Ketua Bhayangkari Cab. Sabang Ny. Siska Erwan menghadiri undangan pembukaan Bazar UMKM yang digelar pada Mapolres Sabang, Jalan Perdagangan, Gampong Kuta Timur, Kec. Sukakarya Kota Sabang, Jumat (18/08/2023).

“Pada hari ini menghadiri Bazar UMKM yang digelar oleh para pengurus Bhayangkari Cabang Sabang dalam rangka menyambut Hari Polwan dan HKGB,” ungkap Kapolres Sabang AKBP Erwan SH,MH,.

Kapolres Sabang AKBP Erwan SH,MH, pun mengungkapkan dukungannya terhadap digelarnya Bazar UMKM tersebut, yang menurutnya dapat berdampak positif bagi perkembangan dan pertumbuhan ekonomi di wilayah Kota Sabang.

“Ini merupakan suatu komitmen dan dukungan dari Polres Sabang beserta seluruh jajaran dan Bhayangkari terhadap pemberdayaan UMKM daerah, sehingga diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal,” tuturnya.

“Serta memberikan kesempatan bagi para peserta Bazar untuk menjual berbagai ragam produk lokal yang bersifat inovatif dan khas, oleh karena itu kita sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap semoga pasar UMKM dapat menembus konsumen yang lebih luas,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LOKASI4D
https://jbg.sumbatimurkab.go.id/sgacor/
situs terpercaya
https://zona131.com/
SAWER138 SLOT
SLOT GACOR MAXWIN
EO88
agen303
tp play
LINK ALTERNATIF TOTO100 https://157.245.149.186/