Tribratanewssabang – Kapolres Sabang AKBP Erwan SH, MH, bersama Pj Walikota Sabang Drs Reza Fahlevi, melakukan kegiatan sidak pasar dalam rangka pengendalian Inflasi dan menjelang Hari Raya Idul Adha 1444 H tahun 2023 di Pasar Tradisional, Jalan Perdagangan Gampong Kuta Barat, Kec. Sukakarya, Kota Sabang, Jumat (16/06/2023).
“Pengecekan pasar ini dengan tujuan agar tidak terjadi kelangkaan bahan pangan,” kata Kapolres Sabang AKBP Erwan.
Kapolres Sabang AKBP Erwan SH, MH, menyampaikan pengecekan ketersediaan kebutuhan pokok di pasar tradisional itu merupakan salah satu upaya tim Satgas Pangan Kota Sabang, untuk memastikan semua aman menjelang Idul Adha 1443 Hijriah.
Selain itu lanjut AKBP Erwan, sesuai dengan instruksi Kapolri bahwa tim wajib memastikan bahan pangan yang dibutuhkan masyarakat dapat didistribusikan dengan baik.
Sidak Pasar Kapolres Sabang mengecek terkait harga sembako agar semuanya stabil, seperti cabe, minyak goreng, telur dll. Serta untuk memastikan berbagai program yang di jalankan oleh Pemerintah Kota Sabang dalam rangka pengendalian inflasi berjalan dengan baik.
Sampai hari ini harganya masih stabil dan ketersediaan masih normal dan cukup, mengingat pemasokan Sembako untuk Kita di Sabang ini dari Banda Aceh.
“Ketersediaan Stok sembako dan harga yang tidak stabil sangat berpengaruh untuk sisi keamanan di Kota Sabang, dan dari hasil Sidak pasar hari ini harga masih stabil dan stok cukup untuk masyarakat Kota Sabang serta dari sisi keamanan bisa terjaga dengan aman”, ungkap AKBP Erwan.
“Setelah kita cek di beberapa pasar tradisional, dan distributor, dapat kita sampaikan bahwasanya bahan pokok di wilayah Kota Sabang cukup aman dan baik,” ujar AKBP Erwan.
Turut hadir dalam kegiatan sidak pasar diantaranya Kabag Ops Polres Sabang, Kompol Ridwan, S.E. M.Si., KBO Sat Reskrim Polres Sabang, Ipda Hairul Saleh Ritonga. S.H., Kasat Intelkam Polres Sabang, Ipda Denny Dharmawan, S.H., Kasat Lantas Polres Sabang, AKP Haryono, Kasi Propam Polres Sabang, Ipda Arif Fajri, Kasi pembinaan Pasar Disperindagkop dan UMKM Kota Sabang, Sanusi, SE, Kadis PUPR Kota Sabang Lukman Hakim S.T., dan Kadishub Kota Sabang Husaini.