Tribratanewssabang – Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Polsek Sukajaya Polres Sabang telah melakukan berbagai upaya tindakan Kepolisian diantaranya adalah jalin sinergitar TNI – POLRI, Minggu (21/05/2023).
Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Gampong Ie Meulee Polsek Sukajaya Polres Sabang Bripka Bismiadi bersama Babinsa tampak kompak melaksanakan patroli di tempat daerah yang dianggap rawan di wilayah Gampong binaannya.
Dalam setiap pelaksanaan patroli wilayah, mereka dua aparat selalu memberikan imbauan kepada para warga masyarakat untuk ikut bersama-sama peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya tindakan kriminal.
“Tujuan pelaksanaan patroli ini untuk melakukan pengawasan wilayah binaannya bersama dengan Babinsa, agar setiap saat kita bersama-sama dapat menjaga dan mengawasi wilayah binaan kami. Dengan adanya patroli bersama minimal dapat mencegah rencana kejahatan kepada masyarakat sekitarnya,” ujar Bripka Bismiadi.