Tribratanewssabang – Kapolres Sabang AKBP Erwan SH, MH, menghadiri peresmian Kampung Bahari Nusantara (KBN) binaan TNI Angkatan Laut di Jurong Ulee Krueng Gampong Balohan Kecamatan Sukajaya Kota Sabang. Senin (15/5/2023).
Peresmian KBN itu dihadiri Komandan Lanal Sabang, Letkol Laut (P) Son Haji Hariyoko, serta pejabat Forkopimda Kota Sabang lainnya.
Kegiatan Peresmian Kampung Bahari Nusantara TNI AL adalah merupakan salah satu program dari TNI AL dalam rangka membangun kemanunggalan dengan rakyat dalam upaya-upaya memecahkan berbagai permasalahan serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat pesisir dan kepulauan, khususnya dalam bidang ekonomi, pariwisata, kesehatan, edukasi maupun pertahanan.
Sebagai informasi, Kampung Bahari Nusantara merupakan program TNI AL untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, pariwisata, ekonomi dan pertahanan.
Kegiatan peresmian ini mengangkat tema “Kampung Bahari Nusantara TNI AL Siap Mendukung Transformasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Masyarakat Maritim yang Sejahtera”.
Kampung Bahari Nusantara mengangkat lima klaster yakni pertahanan, ekonomi, edukasi, kesehatan dan pariwisata.
Klaster pertahanan membuat masyarakat dapat diberdayakan sebagai komponen pendukung dalam pertahanan negara. Kemudian Klaster ekonomi meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pembinaan kegiatan usaha mikro, kecil dan menengah.
Klaster edukasi meningkatkan pengetahuan masyarakat desa melalui pembentukan rumah pintar. Klaster kesehatan meningkatkan kesehatan masyarakat desa melalui penyuluhan dan sosialisasi budaya hidup sehat dan peningkatan pelayanan puskesmas.
Klaster pariwisata bertujuan menciptakan desa agar dapat dijadikan destinasi pariwisata khususnya wisata bahari.